Untuk ALUMNI yang Profile suksesnya ingin di publikasikan silahkan Hubungi kami di: abdillah@pertiwi.ac.id atau infostbapertiwi@gmail.com
Selamat Datang Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Bahasa Asing PERTIWI (STBA-PERTIWI) Th.Ak 2014-2015 di kampus CILILITAN, DEPOK, TANGERANG, BEKASI, KARAWANG dan CILEGON # Info wisuda # Wisuda bersama akan dilaksanakan pada akhir April 2014

Friday, 20 September 2013

Pelatihan Internet dan E-commerce Mahasiswa STBA PERTIWI


Dalam era globalisasi sekarang ini kemajuan teknologi komputer dan ilmu pengetahuan internet sudah berkembang pesat. Kemampuan menggunakan komputer sangat diperlukan dalam bidang pekerjaan kehidupan sehari-hari. Internet telah dikenal mulai dari tingkat SMP, SMA atau bahkan kalangan anak-anak usia dini. Di kalangan mahasiswa sendiri khususnya, kebutuhan manfaat internet akan sangat terasa, terutama dalam penyelesaian pekerjaan rumah  dan menambah pengetahuan dalam bidang komputer.
Kemampuan tersebut tidak hanya mengenal komputer dan internet secara global, melainkan juga mahasiswa dituntut mampu memanfaatkan internet secara maksimal sebagai salah satu cara untuk pembuatan blog dan e-commerce sebagai upaya untuk peningkatan kompetensi pengetahuan dalam bidang internet, sesuai dengan target pemerintah yang bertujuan untuk mengembangkan program internet serta membentuk generasi-generasi digital yang tidak gagap teknologi di Indonesia.
Selain itu sebenarnya banyak mahasiswa yang masih memiliki pengetahuan minim sekali tentang blog dan e-commerce, padahal kemampuan ini sangat diperlukan dalam usaha pemanfaatan dalam bidang internet.
Oleh karena itu, dengan dasar ini kami,  bermaksud mengadakan suatu pelatihan internet yang dapat berguna bagi kalangan mahasiswa terutama dalam kegiatan sehingga dapat terbentuk mahasiswa yang berkualitas yang dapat mengaplikasikan pemanfaatan internet. maka kami akan menyelenggarakan  pelatihan internet tentang blog dan e-commerce   
Dengan  tujuan untuk :
1.       Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam pengoperasian blog dan e-commerce.
2.      Menciptakan generasi-generasi digital yang berkualitas dan kreatif sebagai bekal pemenuhan kompetensi.
      "Kegiatan ini akan diadakan untuk para Mahasiswa Akhir STBA PERTIWI sebagai wujud bakti kami sebagai Lembaga Pendidikan yang selalu ingin mencerdaskan dan mengembangkan pola pikir para mahasiswa kami "  kata Ketua Pelaksana Mss Linda Agustiany, S.S yang juga mantan aktivis mahasiswa jebolan STBA PERTIWI ini.















0 komentar: